Rabu, 31 Juli 2013

Aplikasi GPS Android

By Thor | At 11:47 PM | Label : , , , | 0 Comments
aplikasi GPS, Ndrive
Ndrive aplikasi GPS gratis
Android, sebagai OS yang tangguh saat ini tentunya dituntut mampu menyediakan berbagai aplikasi guna mendukung perangkat komunikasi yang menanamkan android sebagai Sistem Operasinya. Salah satu aplikasi yang sudah disediakan oleh Android adalah aplikasi GPS yang diciptakan guna mendukung mobilitas penggunanya sebagai sarana menentukan posisi sesuatu di peta dan menunjukkan arah jalan dalam perjalanan.

Di musim mudik bertepatan lebaran / idul fitri rasanya aplikasi GPS tanpa pulsa ini dapat membantu para pemudik yang suka mencari jalan/jalur alternatif menghindari macet yang selalu terjadi di hari raya umat islam ini. 

Penggunaan fungsi GPS pada Aplikasi Map dan Navigation umumnya telah tersediakan pada setiap gadget Android jadi bisa dibilang Gratis, karena fungsinya hanya menangkap sinyal satelit, bukan sinyal operator seluler (GPS tanpa pulsa). Namun, saat fungsi GPS menggunakan koneksi data (GPRS) dan mengunduh peta wilayah tertentu dari operator seluler disini pengguna harus membayar.

Agar pengguna gadget Android tetap dapat gratis menggunakan aplikasi GPS, pada Market Android dapat didownload aplikasi tambahan salah satunya adalah Ndrive di sini.
Setelah Ndrive didownload dan diinstall, buka aplikasinya dan mulai memilih bahasa dan peta wilayah yang digunakan. Selanjutnya diperlukan mengunduh file-file yaitu peta dan data-data lainnya.

Untuk mendapatkan full version pun mudah dilakukan yaitu dengan langkah-langkah sebagai berikut :
  • download Ndrive aplikasi disini
  • download peta Indonesia disini
  • Extrak file peta Indonesia ke SD card hingga membentuk folder Ndrive
  • Install Ndrive aplikasi ke Android
  • Jalankan file Ndrive dan tutup lagi sehingga di folder Ndrive pada SD card muncul file serial.tar
  • Hapus saja file tersebut maka jadilah Ndrive sebagai full version
Sampai disini aplikasi sudah dapat digunakan dengan membuat beberapa screenshot pada gadget android agar lebih mudah digunakan. Selamat mencoba.

Selasa, 30 Juli 2013

Layanan WiFi Wifi.id

By Thor | At 3:33 PM | Label : , , | 0 Comments
@wifi.id
koneksi @wifi.id
@Wifi.id dari TELKOMGroup atau operator yang bekerjasama dengan PT. TELKOM adalah produk/paket layanan salah satu dari empat pemain yang telah menggarap bisnis layanan Wi-Fi selain Indosat dengan Indosat Super Wi-Fi, XL dengan XL Wi-Fi Zone, dan Telkomsel dengan produk andalannya Mobile Wi-Fi Telkomsel.


Layanan ini  didukung oleh infrastruktur jaringan PT. TELKOM, jaringan @wifi.id akan tersebar luas diseluruh wilayah Indonesia. Sedangkan untuk memberikan kenyamanan kepada para penggunanya, @wifi.id memberikan jaminan koneksi tanpa putus di seluruh jaringannya. 

Layanan @wifi.id mempunyai 2 metode pembayaran untuk akses, yaitu tidak berbayar (FREE) dan BERBAYAR.

Cara lengkap bagaimana mengakses layanan @Wifi.id dapat dilihat di sini

Layanan WiFi XL

By Thor | At 2:57 PM | Label : , , | 0 Comments
XL Wi-Fi Zone adalah produk/paket layanan salah satu dari empat pemain yang telah menggarap bisnis layanan Wi-Fi selain Indosat Super Wi-Fi, Telkomsel dengan produk andalannya Mobile Wi-Fi Telkomsel, dan operator plat merah PT. Telkom meluncurkan free@wifi.id dari indonesia wifi.


Layanan ini pada awalnya dapat dinikmati secara gratis setiap hari oleh seluruh pelanggan XL yang tengah berada di area tempat perbelanjaan Senayan City.

Caranya adalah dengan mengirimkan SMS dengan format: XLWifi ke nomor 868, dan akan mendapatkan balasan SMS berupa voucher code yang dapat digunakan untuk login pada landing page hotspot XLCBN. Setelah itu pelanggan XL akan mendapatkan akses WiFi gratis selama 30 menit pertama. Hanya saja untuk selanjutnya, pelanggan akan dikenakan biaya Rp 1.500 per 30 menit.

Layanan WiFi Telkomsel

By Thor | At 2:51 PM | Label : , , | 2 Comments
Telkomsel Wi-Fi
Wi-Fi Telkomsel
Mobile Wi-Fi Telkomsel adalah produk/paket layanan salah satu dari empat pemain yang telah menggarap bisnis layanan Wi-Fi selain XL dengan Wi-Fi Zone, Indosat dengan Indosat Super Wi-Fi dan operator plat merah PT. Telkom meluncurkan free@wifi.id dari indonesia wifi.

Telkomsel sebagai operator selular terbesar di Indonesia mempunyai layanan WiFi berbayar yang dinamakan Mobile Wi-Fi Telkomsel. Keunggulan layanan ini ada pada  teknologi Mobile Wi-Fi Seamless dimana memungkinkan pelanggan melakukan perpindahan koneksi jaringan dari 2G/3G ke Wi-Fi secara otomatis untuk memperoleh akses data dengan kecepatan tinggi. Wi-Fi merupakan bentuk lain akses data ke jaringan mobile Telkomsel pada Node-b atau BTS (Base Transceiver Station), sehingga pelanggan dapat merasakan pengalaman mengakses layanan data melalui jaringan Wi-Fi dengan kecepatan tinggi sama seperti ketika menggunakan jaringan 2G/3G.

Untuk dapat menikmati layanan Mobile Wi-Fi Seamless Telkomsel, pelanggan harus melakukan setting pertama kali pada ponsel pintar (smartphone) dengan cara mengaktifkan Wi-Fi dan memilihSSID flashzone-seamless, kemudian memilih EAP-SIM sebagai Enterprise sub-type. Jika sudah berada di area Flash Zone Seamless, pelanggan yang sudah melakukan setting device akan langsung terkoneksi ke jaringan Wi-Fi tanpa perlu memasukkan user ID dan password. Layanan data pelanggan akan secara otomatis beralih ke jaringan 2G/3G apabila pelanggan sudah tidak berada di area Flash Zone Seamless.

Senin, 29 Juli 2013

Layanan WiFi Indosat

By Thor | At 9:58 AM | Label : , , | 0 Comments
http://cauchymurtopo.files.wordpress.com/2013/04/wifi-indosat.jpg
Indosat Super Wi-Fi
Indosat Super Wi-Fi adalah produk/paket layanan salah satu dari empat pemain yang telah menggarap bisnis layanan Wi-Fi selain XL dengan Wi-Fi Zone, Telkomsel dengan produk andalannya Mobile Wi-Fi Telkomsel, dan operator plat merah PT. Telkom meluncurkan free@wifi.id dari indonesia wifi.


Layanan internet Unlimited ini melalui jaringan Wi-Fi dengan kecepatan tinggi hingga 20 Mbps yang diperuntukan bagi seluruh pelanggan Prabayar & Pascabayar Indosat. Dengan dukungan teknologi EAP-SIM (Extensible Authentication Protocol-Subscriber Indentity Module), yaitu teknologi yang memungkinkan pengguna dapat terhubung ke jaringan Wi-Fi Indosat tanpa harus mengisi username & password (seamless), namun cukup menggunakan SIM Card Indosat yang masih dalam periode masa aktif.

Saat ini sudah banyak handset yang didukung teknologi EAP-SIM diantaranya Blackberry, iPhone, iPad, Nokia (E series), Android  dan pastinya akan berkembang lebih banyak lagi seiring dengan perkembangan teknologi. Bagi pelanggan Indosat yang saat ini belum memiliki Handset yang belum mendukung teknologi EAP-SIM juga dapat menikmati layanan Indosat Super Wi-Fi, namun sebelumnya pelanggan harus mengisi Username  & Password  yang dapat diperoleh dengan mengirimkan SMS ketik SUPERWIFI kirim ke 363.

Selasa, 23 Juli 2013

Wi-Fi Berbayar vs Wi-Fi Gratis

By Thor | At 4:14 PM | Label : , , , | 0 Comments
Wi-Fi Selular (norfipc.com)
Gadget seluler membuat penggunanya sangat leluasa untuk akses internet, terutama pengguna yang mobilitasnya tinggi dari yang hanya sekedar untuk hiburan, informasi dan edukasi, sampai dengan urusan bisnis.

Secara umum, tingkat keleluasaan dan kemudahan akses data dinilai dari ketersediaan jaringan yang luas, kecepatan tinggi, aman, murah atau bahkan gratis. Melihat tuntutan kebutuhan tersebut maka kini banyak dibangun fasilitas jaringan Wireless Fidelity (Wi-Fi) ditempat-tempat umum antara lain di mal, sekolah atau kampus, cafe, hotel, dll. Bahkan di beberapa taman di kota terdapat area Free Wi-Fi. Seperti yang saya temui di Kompleks Lapangan Pancasila, Simpang Lima, dan sepanjang jalan Pahlawan, Kota Semarang. Di tempat tersebut siapa saja bisa menggunakan Free Wi-Fi 24 jam. Kesempatan ini banyak digunakan oleh anak-anak muda usia sekolah dan mahasiswa untuk akses internet secara gratis.

Kebutuhan yang tinggi akan akses data terutama pada jam sibuk inilah yang dimanfaatkan oleh para penyedia jasa internet dari berbagai operator selular.  Persaingan ini dengan memastikan  bahwa pelanggan mendapat  layanan di jaringan 2G atau 3G, yang penting gadget yang digunakan mendukung. Bahkan, kini operator mulai memasang kecepatan lebih dari yang sering ditawarkan oleh banyak operator untuk merebut pelanggan. Dengan kecepatan lebih dari 7,2 Mbps atau bahkan 20 Mbps para eksekutif dan pebisnis mana yang tidak mau. Layanan yang tersedia Wi-Fi berbayar ini biasanya di tempat-tempat umum yang banyak dikunjungi oleh mereka yang sibuk dengan mobilitas tinggi. Tempat-tempat tersebut antara lain di mal, restoran, dan cafe.

Paling tidak sudah ada beberapa produk layanan dari empat operator yang menjadi pemain di bisnis layanan wifi seperti yaitu Indosat Super Wi-Fi, XL Wi-Fi Zone, dan Mobile Wi-Fi Telkomsel dan free@wifi.id dari Telkom. Mereka masing-masing mengusung keunggulan dan persaingan berbagai sisi baik teknologinya, kemudahan, kecepatan, dan yang pasti harga yang bersaing. 

Jumat, 19 Juli 2013

Tablet untuk Penggila Desain Grafis

By Thor | At 3:16 PM | Label : , | 1 Comments
Regza Teblet
Toshiba Regza Tablet
Dengan ukuran yang relatif kecil dan ringkas, seorang penggila desain grafis yang mobilitasnya tinggi pasti akan mencari Gadget yang sesuai yaitu tablet yang mengusung high definition (HD) LED dengan kombinasi audio yang handal. Toshiba telah merilis seri Regza menawarkan kinerja untuk proses kreatif para desainer grafis dalam menyelesaikan pekerjaannya.
Regza Tablet besutan Toshiba menawarkan dua ukuran layar 7 inci yaitu Regza AT1SO dan ukuran layar 10 inci yaitu Regza AT100 keduanya sama-sama tertanam sistem operasi Android 3.1 Honeycomb.
Regza Color
Pilihan Warna Regza Tablet
Fungsionalitas
Regza Tablet AT1SO didukung oleh Nvidia Tegra dual core 1GHz, RAM 1GB DDR2, layar HD 1.280x800 pixel (16:10), memori internal 16GB, Mini USB, Micro HDMI, Micro SD, docking port, Wi-Fi, Bluetooth, HDSPA 3.5G, GPS, 3D Accelerometer, Gyrometer, Kompas elektronik, kamera depan 5 MP, dan kamera belakang 2 MP, berat 379 gram.
Regza Tablet AT100 didukung oleh Nvidia Tegra dual core 1GHz, RAM 1GB DDR2, layar HD 1.280x800 pixel (16:10), multi touch, memori internal 32GB, USB 2.0, Mini USB, HDMI, SD Card, docking port, Wi-Fi, Bluetooth, HDSPA 3.5G, GPS, 3D Accelerometer, Gyrometer, Kompas elektronik, kamera depan 5 MP, dan kamera belakang 2 MP, berat 765 gram, namun tidak tersedia slot untuk kartu SIM.
◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Copyright © 2012. parade-teknologi.blogspot.com - All Rights Reserved B-Seo Versi 4 by Bamz